25 Cara Transfer SMS Banking BCA: Sesama & Bank Lain

Cara Transfer SMS Banking BCA – Saat ini Bank BCA menawarkan berbagai macam fasilitas perbankan yang dapat nasabah gunakan untuk bertransaksi. Fasilitas-fasilitas tersebut memiliki fitur dan kelebihannya masing-masing yang tentunya menguntungkan nasabahnya.

Salah satu fasilitas yang Bank BCA tawarkan kepada para nasabahnya yaitu SMS Banking. Layanan yang satu ini dapat nasabah akses langsung melalui handphone atau telepon selular dengan menggunakan media Short Message Service (SMS).

Layanan ini dapat nasabah gunakan untuk melakukan berbagai macam transaksi keuangan seperti cek saldo, transfer dana hingga pembayaran tagihan. Namun, masih ada orang di luar sana yang belum mengerti bagaimana cara menggunakan SMS Banking BCA, terutama untuk pengiriman dana atau uang.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai tata cara mengirim uang melalui SMS Banking BCA. Untuk lebih jelasnya dapat kalian simak ulasan cara transfer SMS Banking BCA ke sesama rekening atau ke rekening bank lain berikut ini.

Cara Transfer SMS Banking BCA ke Sesama dan Bank Lain

Untuk dapat menggunakan fasilitas SMS Banking BCA ini kalian harus melakukan PEMBUKAAN REKENING BCA terlebih dahulu. Setelah itu, barulah kalian bisa melakukan berbagai macam transaksi perbankan melalui layanan tersebut.

Keuntungan Menggunakan SMS Banking BCA

Keuntungan Menggunakan SMS Banking BCA

Sebelum membahas cara transfer SMS Banking BCA lebih lanjut, alangkah baiknya kalian ketahui terlebih dahulu mengenai beberapa keuntungan penggunaan dari layanan ini. Di bawah ini adalah sejumlah keuntungan yang bisa kalian dapatkan ketika menggunakan SMS Banking BCA.

  • Dapat digunakan kapan saja dan dimana saja.
  • Tidak membutuhkan akses koneksi internet karena hanya membutuhkan sinyal seluler saja.
  • Bisa digunakan hampir di semua jenis HP, baik jaringan GSM ataupun CDMA.
  • Sudah tersedia melalui semua jenis operator SIM Card di Indonesia.
  • Nasabah sudah tidak perlu repot lagi mengantri di ATM ataupun di kantor Bank BCA.

Cara Daftar SMS Banking BCA

Cara Daftar SMS Banking BCA

Sebelum kalian mengirim dana melalui layanan SMS Banking BCA, nomor HP kalian juga harus sudah terdaftar terlebih dahulu. Bagi kalian yang belum mendaftarkannya, di bawah ini adalah tata cara daftar SMS Banking BCA yang bisa kalian ikuti.

  1. Kunjungi mesin ATM BCA terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM dan PIN BCA dengan benar.
  3. Pilihlah menu Daftar E-Banking/Autodebet.
  4. Kemudian pilih SMS BCA.
  5. Masukkan nomor HP yang akan kalian pakai untuk melakukan transaksi SMS BCA.
  6. Lalu masukkan 4 digit kode akses sesuai pilihan kalian.
  7. Masukkan kembali 4 digit kode akses tersebut dan pilih Benar.
  8. Selanjutnya pilih Ya untuk persetujuan konfirmasi nomor HP.
  9. Terakhir, struk akan muncul sebagai bukti yang sah.

Biaya SMS Banking BCA

Biaya

Perlu kalian ketahui, nasabah yang menggunakan layanan SMS BCA ini akan dikenai BIAYA ADMIN tambahan. Biasanya bagi pelanggan prabayar yang melakukan transaksi di SMS BCA akan memotong pulsa. Sedangkan bagi pelanggan pascabayar pemotongan akan masuk ke dalam tagihan bulanan ponsel.

Selain itu, Bank BCA juga menatapkan besaran tarif layanan SMS Banking BCA untuk GSM dan CDMA. Tarif untuk provider GSM ini yaitu berkisar antara Rp 500 sampai dengan Rp 1.620. Sementara untuk tarif CDMA, Bank BCA menetapkan tarif mulai dari Rp 400 hingga Rp 550.

Cara Transfer SMS Banking BCA

Cara Transfer SMS Banking BCA Terbaru

Setelah mengetahui cara daftar dan biaya layanan SMS Banking BCA, selanjutnya kalian juga harus tahu bagaimana cara transfer SMS Banking BCA. Namun sayangnya layanan ini hanya bisa kalian gunakan untuk pembayaran istitusi tertentu seperti LPG.

Jadi, apabila kalian ingin melakukan pengiriman dana dari satu rekening ke rekening lainnya, kalian tidak bisa menggunakan layanan ini. Kalian bisa melakukan transaksi tersebut melalui mesin ATM ataupun Mobile Banking BCA.

Ketika kalian hendak menggunakan layanan ini, dibutuhkan adanya proses registrasi terlebih dahulu. Nah, berikut adalah format transfer melalui SMS Banking BCA.

Jenis TransaksiFormat SMS
Registrasi Fitur PembayaranREGBAYAR <spasi> INSTITUSI <spasi> ID PEMBAYARAN <spasi> ID PEMBAYAR <spasi> NAMA PEMBAYAR <spasi> KODE AKSES
Contoh : REGBAYAR LPG 123456 123456789000 Mugi Wara 1234
Transaksi PembayaranBAYAR <spasi> INSTITUSI <spasi> JUMLAH BAYAR <spasi> JUMLAH BARANG <spasi> ID PENERIMA PEMBAYARAN <spasi> KODE AKSES
Contoh : BAYAR LPG 20000 10 18122020 123456 1234
Penutupan Fitur PembayaranUNREGBAYAR <spasi> INSTITUSI <spasi> KODE AKSES
Contoh : UNREGBAYAR LPG 1234

Setelah mengetahui format SMS transaksi pembayaran tersebut, selanjutnya kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Buka aplikasi Pesan di ponsel kalian.
  2. Buatlah pesan baru dengan format SMS seperti yang sudah dijelaskan di atas.
  3. Jika sudah sesuai, kirim ke nomor 69888.
  4. Setelah itu, pihak Bank BCA akan membalas pesan berisikan bukti transfer SMS Banking BCA.

FAQ

Apakah SMS Banking BCA Bisa Transfer?

Saat ini layanan SMS Banking BCA belum bisa kalian gunakan untuk transfer antar bank.

Bisakah Daftar SMS Banking BCA via HP?

Pendaftaran SMS Banking BCA hanya bisa dilakukan melalui mesin ATM BCA.

Demikian penjelasan yang dapat Buatatm sampaikan kali ini mengenai tata cara transfer SMS Banking BCA baik ke sesama rekening atau ke rekening bank lainnya. Semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa kalian jadikan gambaran ketika hendak melakukan pengiriman dana melalui layanan SMS Banking BCA.